Thursday, 19 Sep 2024
  • Selamat Datang di Website Resmi SMA Tahfidz Darul Ulum Pondok Pesantren Banyuanyar

Wisuda AL-Qur’an VII : Mencetak Generasi Qur’ani di Era Globalisasi

Bagikan laman ini:

SMATDUBA-Penutupan Musabaqqoh Hifdzil Qur’an (MHQ) Nasional 2022 berlangsung pada hari minggu (09/01) kemarin. Acara tersebut sekaligus dikemas dengan Wisuda Al-Qur’an ke 7 bagi siswa SMP dan SMA Tahfidz Darul Ulum Pondok Pesantren Banyuanyar yang bertempat di Halaman SMA Tahfidz Darul Ulum.

Dalam kegiatan Wisuda tersebut, SMP dan SMA Tahfidz Darul Ulum berhasil mewisuda 203 siswa dengan 3 kategori. Kategori 10 Juz sebanyak 117 siswa, ketegori 20 Juz sebanyak 34 siswa dan kategori 30 juz sebanyak 52 siswa. Terdapat 3 siswa yang mendapat penghargaan sebagai terbaik. Yaitu atas nama Ach. Khairul Anam siswa kelas 12 IPS 1 yang beralamatkan Larangan Luar Larangan Pamekasan (30 juz), Handi Mulyanto siswa kelas 12 IPS 1 yang beralamatkan Tanjung Bumi Bangkalan (20 juz), dan Habibunnas siswa kelas 10 IPS yang beralamatkan Tampojung Tengah Waru Pamekasan (10 juz).

Koordinator Program Tahfidz dan Wisuda, Ustad Hasanuddin menyebutkan tujuan wisuda Al-Qur’an ke 7 ini sebagai bentuk apresiasi terhadap para siswa yang memiliki semangat dalam menghafal Al-Qu’ran sekaligus sebagai motivasi bagi siswa lain untuk lebih giat dalam menghafal. “Sebelum pelaksanaan wisuda, ada mekanismenya. Jadi para siswa harus sudah hafal sesuai kategori juznya dan dinyatakan lulus dalam ujian bil-ghoib,” ujar Ustad Hasanuddin.

Hadir sebagai tim penguji Pengasuh PP. Tahfidzul Qur’an Ibnu Ali Pasean Kiai Muhammad Da’i untuk kategori 10 Juz, Ustad Muhammad Gufron untuk kategori 20 Juz, dan Kiai Abdul Wahed Pengasuh PP. Sumber Logan Sampang untuk kategori 30 Juz. Dari setiap kategori diambil 2 orang untuk di uji secara terbuka, karena memang semua peserta wisuda sudah dinyatakan lulus dalam ujian bil-ghoib sebelumnya.

Kepala SMA Tahfidz Darul Ulum, Ustad Khofif menjelaskan bahwa Tahfidz merupakan identitas sekolah yang di pimpinnya itu, dia berharap pelaksanaan wisuda ini menjadi bahan evaluasi bagi siswanya dan juga berharap siswanya tidak hanya menghafal, tapi juga bisa menerapkan serta menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari. “Bangga karena anak-anak bisa lancar dalam pelaksaan Wisuda Al-Qur’an ke 7 ini, semoga tidak hanya hafal, tapi juga bisa mengamalkan isi Al-Qur’an sehingga dari SMA Tahfidz Darul Ulum ini lahir para Generasi Qur’ani di era globalisasi yang meraja lela” tutur beliau setelah pelaksanaan wisuda selesai.

KELUAR